Wednesday, December 26, 2012

(terancam) Mau Runtuh

December 26, 2012 0 Comments
"Orang yang tidak mempunyai hafalan Al-Qur'an sedikit pun adalah seperti rumah kumuh yang mau runtuh." (HR Tirmidzi)

jadi, hafalan kita apa kabar?
tidak mempunyai hafalan "sedikit pun" saja seperti rumah kumuh yang mau runtuh,
berarti anggap saja jika punya hafalan "sedikit" ibarat rumah kumuh yang (terancam) mau runtuh

terancam mau runtuh ... ... ...

Monday, December 24, 2012

Sunday, December 23, 2012

Muslimah

December 23, 2012 0 Comments

MUSLIMAH
By Nazrey Johani (ex-vokalis Raihan)

Oh Muslimah
Allah cinta kepadamu, Rasulullah kasih padamu
 

Oh Muslimah
Berbahagialah, kau telah lahirkannya dengan mulia
Subhanallah, Tuhan telah berkati wanita yang cukup ilmu, rendah hati
#
Oh muslimah
Busanamu menutup rapi
Auratmu kau lindungi, dengan indahnya
Oh muslimah
Kau rajin mengaji, Islam kau jadikan *ikutan sejati

Subhanallah, Tuhan telah berkati
wanita yang cukup ilmu, rendah hati
Oh Muslimah
Memandangmu menyejuk hati
menundukkan nafsu, hati yang goyah
Keayuan wanita shalehah, indah peribadi, tulus hatinya

Oh Muslimah
Kecantikan yang sebenar, Pada tutur kata penuh berhikmah
Mempertahan kehormatan dirimu dengan pakaian menta’ati Allah
Oh Muslimah
Kau masuk ke surga, sholat lima waktu dan berpuasa
Menundukkan pandangan matamu, mentaati suami yang tercinta

Back to #
*tuntunan

(bisa didengar disini  >> Muslimah-Nazrey Johani )

Pagi hari, dengarkan ini, rasanya.. #jleb pisan.
 *tanya pada diri sendiri* "Sudah jadi Muslimah kaffah (seutuhnya) belum? Sudah jadi Muslimah seperti yang digambarkan lagu di atas?" 
Semoga bisa jadi para Muslimah sejati ya, Muslimah :) sekalipun itu sedikit demi sedikit, sejejak demi sejejak, semoga semakin lebih baik. Aamiin

Salam Metamorf!

Saturday, December 22, 2012

Fisiologi (oh) Fisiologi

December 22, 2012 0 Comments
Rabu kemarin, 19 Desember kemarin.. jadwal ujian Fisioterapi itu Fisiologi
dan total (harusnya) yang dibaca ada 11 bab  untuk bahan UAS
waktu ujian pun tiba, ga bisa dipungkiri lagi kalau yang namanya kumpulan soal Fisiologi itu (ga) mudah cari jawabannya, kalau ngenyilang jawabannya si gampang-gampang aja :D
Sehabis keluar dari ruang ujian, beberapa teman temin ngegalau jawabanlah, pusinglah atau apalah ya intinya berkeluh-kesah, aku juga ada rasa sedikit ketar ketir si emang tapi yaudahlah ya kan udah selesei juga ujian fisiologinya :)

sambil keluar kelas, langsung buka hp dan ada sms setia nih yang tiap hari ikut ngewarnain hp dengan tulisan "pesan baru", sms tausiyah aa Gym

"Keluh kesah menandakan tak ridho dengan takdirNya, padahal setiap takdir bagi beriman pasti baik"


Aa Gym

dan ini dia, langsung senyum pas baca, seakan lewat sms ini, Allah nguatin dan ngasih tau kalau kita tak boleh berkeluh kesah sebagai tanda ridho atas takdirNya, takdir hari ini, takdir kemarin, takdir hari esok, termasuk nanti takdir dapet Nilai Fisiologi berapapun itu :D
semoga Nilai Fisiologinya memuaskan, semoga takdir nilai UAS aku, kamu, kalian juga memuaskan ya! aamiin :)

salam Metamorf!


Wednesday, September 12, 2012

Wednesday, August 1, 2012

# Cerita Maba

August 01, 2012 2 Comments
Kemarin 310712 tiba-tiba ingin membagi cerita tentang petualangan sherly di Balairung.
Balairung? Yap, kemarin bantu jaga stand CBT di dalam balairung loket VII dan stand ini wajib didatengin Maba. Awalnya sherly cuma duduk di meja sambil nge-streples-in formulir yang jumlahnya ratusan sampai ngerasain tangan seakan ‘keriting’. Yaa itu sekedar tugas sepele, tapi sangat berasa untuk ukuran tangan sherly yang imut ini. Haha

Maba-maba berdatangan bergantian duduk di barisan bangku depan stand dan sherly masih saja duduk anggun sambil #tetep nge-streples-in formulir. Sambil melihat dari kejauhan, lirak lirik, ini mana ya alumni 49 yang daftul (daftar ulang), tidak terlihat batang hidungnya. Sampai sesaat mata tertuju ke seorang Bapak yang membawa berkas layaknya Maba yg daftul, terbesitlah dalam hati (tetep masih dengan tangan dan streples)

“loh kok ada Bapak-bapak, oo mungkin mahasiswa S2 lg daftul”, pikiran sesaat sherly dalam hati

Bapak itu mendekat ke stand CBT, ternyata beliau berdua dengan seorang anak laki-laki (nah kalau yang ini seumuran Maba) dan anak itu ikutin Bapaknya terus. Akhirnya mengertilah kalau Bapak itu pasti orang tua mahasiswa yang mau daftul. Dan ternyata kemarin itu daftar ulang hanya untuk mahasiswa S1 Reguler, fix ini mah Sang Bapak si Maba :D

“oo nemenin anaknya, emang boleh ditemenin sama orang tua? Perasaan daritadi maba daftul engga ada yang sama ortunya”, bertanyalah dalam hati si sherly

Semakin mendekat, semakin mata ini jelas melihat sosok anak laki-laki tadi (eh ini bukan cari kesempatan perhatiin Maba ya -__-“). Anak laki-laki tadi berhasil membuat senyum simpul Sherly makin mengembang dan pastinya makin semangat (termasuk #tetep semangat streples-in form, yap), senyum yang sejalan dengan ‘Lacrimal’ yang entah semenjak tadi menekan airmata untuk keluar, tapi sayangnya sedang di depan banyak orang, yap sherly berhasil cegah si ‘Lacrimal’ supaya tidak bekerja mengeluarkan air mata di saat yang tidak tepat :’)

Hati pun terenyuh melihat sosok maba itu mendekat bersama Bapaknya. Tak disangka mereka duduk di barisan depan stand CBT, tepat di depan Sherly yang #tetep lagi duduk anggun streples-in form. Langsunglah mata ini menangkap bayangan sosok maba yang daritadi menarik perhatian, memastikan penglihatan jarak jauh tadi tak salah, memastikan bahwa senyum ini tak salah mengembang.

Ya benar tidak salah, kenapa hati ini terenyuh? Kenapa seakan semangat tercharge?
Ketika terlihat jelas, (maaf) mata sang adik maba ini mengalami kekurangan, tak sinkron antara mata kanan dan kiri letaknya, sepertinya membuat penglihatannya pun terganggu. Entah si adik ini tuna netra atau hanya terganggu penglihatannya yang pasti kemarin saat daftar ulang, Sang bapaklah yang aktif dalam proses daftar ulang menemani dirinya.

Hati-nya mungkin selalu membersihkan diri, selalu bersyukur walaupun dengan keterbatasan yang ada di dirinya , dan di balik keterbatasan itu pasti ada semangat yang tinggi, saking tingginya bisa menembus jalur masuk UI, bisa menerobos ratusan ribu saingannya di luar sana.

Semakin dekat, semakin jelas, hebatlah si adik ini dengan kekurangannya dia berhasil menjadi Mahasiswa dari Universitas yang diincar ratusan ribu anak di luar sana.
Semakin dekat, semakin jelas bahwa tak ada batas dalam usaha asalkan keinginan itu selalu ada.
Semakin dekat, semakin jelas mengukir sejarah tak terbatas kesempurnaan, kekurangan pun bisa mengukirnya.

Sesaat merasa terpukul, ini Sherly yang Alhamdulillah normal sudah melakukan apa ya? Selama ini semangat kuliahnya ada ga ya? Sudah bersyukur belum?
Sesaat setelahnya, tercharge-lah semangat untuk jadi yang lebih baik lagi, ingin maksimal mengejar impian, seperti adik Maba tadi, semoga Istiqomah J
Sesaat kemudian, sepasang Bapak dan anaknya tadi bergerak meninggalkan loket VII dan beranjak ke loket berikutnya meninggalkan kami. Tapi semangat dan motivasi dari sang adik tetap disini, sekalipun ia mungkin tak menyadari bahwa langkahnya menginspirasi orang di sekitarnya.

Terukir senyum dan berkata “Terima Kasih sudah memotivasi, Terima kasih karena mengingatkan diri ini untuk selalu bersyukur, Terima kasih karena mengajarkan bahwa kekurangan memang bukan menjadi penghalang untuk terus membuat jejak-jejak hebat kehidupan J

“Karena Mata bisa jadi buta, Mulut bisa saja bisu, Telinga bisa tertakdir tuli.
Tapi hati, segumpal daging di tubuh ini tetap bisa melihat, mendengar dan berbicara jauh melebihi kapasitas yang terlihat orang lain”

Malam hari, di ruang depan

Tuesday, June 5, 2012

Ayah :)

June 05, 2012 0 Comments

Teringat masa kecilku
Kau peluk dan kau manja
Indahnya saat itu
Buatku melambung
Disisimu terngiang
Hangat nafas segar harum tubuhmu
Kau tuturkan segala mimpi-mimpi
Serta harapanmu

Kau ingin ku menjadi
Yang terbaik bagimu
Patuhi perintahmu
Jauhkan godaan
Yang mungkin kulakukan
Dalam waktuku beranjak dewasa
Jangan sampai membuatku
Terbelenggu jatuh dan terinjak

*Chorus:
Tuhan tolonglah sampaikan
Sejuta sayangku untuknya
Ku terus berjanji
Tak kan khianati pintanya
Ayah dengarlah betapa sesungguhnya
Ku mencintaimu
Kan ku buktikan ku mampu penuhi maumu

Andaikan detik itu
Kan bergulir kembali
Kurindukan suasana
Basuh jiwaku
Membahagiakan aku
Yang haus akan kasih dan sayangmu
Tuk wujudkan segala sesuatu
Yang pernah terlewati

La la laa
La la la laa la

*chorus
Ada Band dan Gita Gutawa



Sunday, May 27, 2012

Sunday, May 20, 2012

adakah kita termasuk diantara ini? :)

May 20, 2012 0 Comments
Teruntuk Ikhwan :
1.  Lelaki terindah di mata wanita bukanlah yang paling tampan wajahnya; melainkan yang bisa membuatnya merasa sang tercantik di dunia.
2.  Lelaki tergagah di hati wanita bukanlah yang paling kekar ototnya, melainkan yang mampu mendengar, memahami, & mengerti curahan hatinya
3.    Lelaki terkaya bagi wanita, bukanlah yang terbanyak hartanya. Tapi dia yang pandai bersyukur & mengungkapkan terimakasih padanya
4.   Lelaki tershalih bagi wanita, tak sekedar banyak ilmu agama & rajin ibadahnya; tapi juga dia yang paling mulia akhlaqnya.
5.   Lelaki terhebat bagi wanita, bukanlah yang mampu membelikan apapun untuknya; tapi yang wajah & bahunya siap menyambut senyum & airmata.
6.  Lelaki tercinta bagi wanita; dia yang prasangka tak mengalahkan kemuliaan budinya; yang kekesalan tak mengalahkan pengertian & maafnya.
  
  Teruntuk Akhwat..
1.  Wanita tercantik bagi pria terbaik; bukanlah yang paling jelita; tapi dia yang jika dipandang memberi tenang, maka surgapun terbayang.
2.  Wanita terkuat bagi pria semangat bukanlah yang terlihat hebat; tapi yang menundukkan diri dengan ibadat, menempatkan diri dalam taat.
3. Wanita terdahsyat bagi pria sejati, bukan yang pesonanya memukau banyak mata; tapi dia nan siap menjadi madrasah cinta bagi anak-anaknya.
4. Wanita terkukuh bagi pria yang ampuh, bukan yang tak pernah berair mata; tapi yang senyumnya meneguhkan & tangisnya jadi pengingat taqwa.
5. Wanita paling bermakna bagi pria bahagia; dia yang kala berpisah menenangkan, kala berjumpa menggelorakan, & tiap masa saling menguatkan.
6. Wanita terkaya di mata pria, bukan dia yang bertumpuk harta; tapi yang ridha pada halal semata & qana'ahnya jadi simpanan tak fana.
  
      Dalam ke-12 twit lalu; lebih baik bagi Shalihin memperhatikan 6 yang awal; & bagi Shalihat 6 yang akhir; agar ber-OBSESI, bukan EKSPEKTASI – Salim A. Fillah

      Ini kumpulan tweetnya Ust Salim A. Fillah di m.tweete.net/salimafillah
      Semoga bermanfaat! :)


Gerimis di Luar Rumah, Malam hari



Monday, May 14, 2012

Rekaman Dialog itu..

May 14, 2012 0 Comments
B adalah teman si A, yang pada lingkungannya si A ini terkenal dengan kegiatannya di bidang LDF atau ROHIS Fakultas
B : "A, lu udah khatam Al-Qur'an berapa kali?"
A : "gatau, ga pernah ngitung"
B : "wih udah banyak dong?"
A : "hah? engga juga, tp emang ga ngitungin"
B : "ya bukan, kalau lu aja lupa udah khatam berapa, berarti ngaji gue masih kalah banyak sama lu"
A : "..." (dalam hati, intensitas ngaji gue aja naik turun gini)

Jika kita jadi seorang B, pelajaran yang dapat diambil adalah menjadi terpacu untuk lebih rajin mengaji (karena menganggap si A lebih rajin mengaji)
*Fastabiqul Khairat, berlomba-lomba dalam kebaikan

Jika menjadi seorang A, entahlah rasanya mungkin seperti tertampar, tertampar bahwa dirinya yang dianggap sebagai seorang yang rajin mengaji pada kenyataannya kegiatan mengajinya pun naik turun, kadang bersemangat, terkadang untuk menambah bacaan lembaran Al-Qur'an pun tak bersemangat.
*introspeksi diri

yang paling keliatan dari dialog diatas adalah saling mengingatkan, ya walaupun mengingatkan secara tidak langsung untuk yang mendengar di sekitar maupun sang pelaku adegan :D

Saling mengingatkan ya :)
Rumah, Malam Hari

Friday, May 11, 2012

Tali Itu Bernama..

May 11, 2012 0 Comments

Aku melihat sebuah tali
Sebuah tali semu yang menyatukan aku denganmu
Menyatukan kita dalam satu barisan
Menyatukan kita dalam jarak yang tak terbatas

Terasaku sebuah ikatan
Mengikatku mendekat denganNya bersama dirimu
Mengikat antar pemilik hati saling terpaut, terpaut melangkah di jalanNya
Mengikat kuat wahai sahabatku, hingga raga ini seakan menyatu

Ikatan itu menjagaku
Menjagaku yang terkadang terhempas jatuh dalam lemahnya iman
Menjagaku dari gemerlap fatamorgana dunia yang entah kapan berakhir
Menjagaku ketika mendungnya hati di kala langit cerah

Ikatan itu mengingatkanku
Mengingatkanku bahwa aku berjuang tak sendiri
Mengingatkanku selalu akan dunia yang hanya sementara
Mengingatkanku akan adanya masa yang abadi kelak di akhirat

Aku pun tahu..
Ikatan itu bernama Ukhuwah
Tali yang menyatukan kita dalam keberagaman
Tali yang aku temukan dalam semangat FOKSI

9 Mei 2012, Pagi Hari

*Coba-coba buat mading FOKSI :D

Saturday, May 5, 2012

May 05, 2012 0 Comments
di terik hujan
terik? ya mengapa 'terik'?
karena derasnya hujan saat ini mengalir begitu saja bersamaan dengan panasnya situasi saat ini
situasi panas di kedua pihak, dua pihak yang bertolak belakang
menunggu waktu pun menjadi jawaban yang tepat
tepat.. untuk mengetahui siapa yang benar dan siapa yang salah

Friday, May 4, 2012

Wednesday, May 2, 2012

Ada berapa semangat kita?

May 02, 2012 0 Comments
Di balik hijab, kain pembatas rapat antara ikhwan dan akhwat tadi..
terdengar suara lantunan kata-kata, entah suara siapa, aku pun tak begitu memperhatikan
hanya saja, ada sepenggal kalimat yang cukup indah untuk ditulis
tak hanya ditulis, ya bukan sekedar itu, tapi ini harus diaplikasikan

"Seharusnya kita punya semangat yang jauh lebih banyak daripada yang akan kita sebar"

sekilas, terdengar biasa
namun setelah dipahami lebih jauh.. ada makna terkandung di dalamnya

seandainya, kita akan menyebar 100 semangat di Bulan Ramadhan
maka kita sendiri harus memiliki (misal) 300 semangat dalam diri ini, lebih dari yang akan kita sebar

sangat tak lucu jika yang akan kita sebar 100 semangat,
tapi kita sendiri hanya memiliki 50 bahkan hanya 20 semangat
apakah akan sampai tujuan awal dr "sebar semangat" kita?
mari luruskan niat dan lekas bergerak !

mencoba memahami, semoga bermanfaat :)
Malam hari, Rumah

yang paling indah adalah rencana Allah :)

May 02, 2012 0 Comments
Jika cobaan sepanjang sungai, seharusnya kesabaran seluas samudera. Jika harapan seluas hamparan bumi ini, seharusnya ikhtiar itu seluas langit yang membentang. Jika pengorbanan seluas bumi, seharusnya keikhlasan seluas jagad raya. agar tak kecewa ketika keinginan tak sampai, agar tak sedih ketika harapan tak tercapai, karena harus kita yakini bahwa hanya rencana Allah lah yang terindah..



- Kutipan dari FSI FISIP UI malam ini

Tuesday, May 1, 2012

Rumus Menuntut Ilmu..

May 01, 2012 0 Comments




Imam Asy-Syafi'i rahimahullah berkata dalam kitab Diwan Al-Imam Asy-Syafi’i,
Aku melihat pemilik ilmu hidupnya mulia walau ia dilahirkan dari orangtua terhina.
Ia terus menerus menerus terangkat hingga pada derajat tinggi dan mulia.
Umat manusia mengikutinya dalam setiap keadaan laksana pengembala kambing ke sana sini diikuti hewan piaraan.
Jikalau tanpa ilmu umat manusia tidak akan merasa bahagia dan tidak mengenal halal dan haram.

Diantara keutamaan ilmu kepada penuntutnya adalah semua umat manusia dijadikan sebagai pelayannya.
Wajib menjaga ilmu laksana orang menjaga harga diri dan kehormatannya.
Siapa yang mengemban ilmu kemudian ia titipkan kepada orang yang bukan ahlinya karena kebodohannya maka ia akan mendzoliminya.

Wahai saudaraku, ilmu tidak akan diraih kecuali dengan enam syarat dan akan aku ceritakan perinciannya dibawah ini:
Cerdik, perhatian tinggi, sungguh-sungguh, bekal, dengan bimbingan guru dan panjangnya masa.
Setiap ilmu selain Al-Qur’an melalaikan diri kecuali ilmu hadits dan fikih dalam beragama.
Ilmu adalah yang berdasarkan riwayat dan sanad maka selain itu hanya was-was setan.

Bersabarlah terhadap kerasnya sikap seorang guru.
Sesungguhnya gagalnya mempelajari ilmu karena memusuhinya.
Barangsiapa belum merasakan pahitnya belajar walau sebentar,
Ia akan merasakan hinanya kebodohan sepanjang hidupnya.
Dan barangsiapa ketinggalan belajar di masa mudanya,
Maka bertakbirlah untuknya empat kali karena kematiannya.
Demi Allah hakekat seorang pemuda adalah dengan ilmu dan takwa.
Bila keduanya tidak ada maka tidak ada anggapan baginya.

Ilmu adalah tanaman kebanggaan maka hendaklah Anda bangga dengannya. Dan berhati-hatilah bila kebanggaan itu terlewatkan darimu.
Ketahuilah ilmu tidak akan didapat oleh orang yang pikirannya tercurah pada makanan dan pakaian.
Pengagum ilmu akan selalu berusaha baik dalam keadaan telanjang dan berpakaian.
Jadikanlah bagi dirimu bagian yang cukup dan tinggalkan nikmatnya tidur
Mungkin suatu hari kamu hadir di suatu majelis menjadi tokoh besar di tempat majelis itu.

***
Disadur dari kitab Kaifa Turabbi Waladan Shalihan (Terj. Begini Seharusnya Mendidik Anak), Al-Maghrbi bin As-Said Al-Maghribi, Darul Haq.


Rumah, Malam Hari

Thursday, April 26, 2012

semua tercampur

April 26, 2012 0 Comments
ada apa dengan hari ini?
langit cerah namun diikuti oleh bayangan mendung dan  pada akhirnya menitikkan air ke bumi

kemana mimpimu hari ini?
mimpiku terbawa menembus jejakku yang masih tak tentu arah jalannya

Hari ini, aku menemukan sesuatu yang sulit untuk dijalani secara pasti
Hanya dapat berencana namun tak ada goresan bermakna yang tercipta
Hanya ini, hanya itu, aaa hidupku hanya penuh dengan kata 'hanya'
esok hari, ya, harapan semoga masih ada untuk hari esok..

kuharap.. akan ada goresan dariku yang berarti di Jum'at Barakah
Mimpiku..
akan kujemput engkau secepatnya, merangkul dan tak akan membiarkanmu pergi


-Malam Hari, Rumah

Saturday, April 21, 2012

Dalam Dekapan Ukhuwah

April 21, 2012 0 Comments
Dalam dekapan ukhuwah, kita mengambil cinta dari langit.
Lalu menebarnya di bumi.
Sungguh di surga, menara-menara cahaya menjulang untuk hati yang saling mencinta.
Mari membangunnya dari sini, dalam dekapan ukhuwah
-Salim A. Fillah

dari sini, di tempat kalian masing-masing, semoga tali ukhuwah ini tetap komitmen menyatukan diri kami yang tak dekat, tak lupa mengeratkan hati kami yang terlampau jauh letaknya oleh jarak.



-Masih bertahan di sebuah meja depan lift, sore hari

Saturday, April 14, 2012

Friday, April 13, 2012

#karya

April 13, 2012 0 Comments
sebuah proses..
terkadang gagal, sekalipun berhasil, tak selamanya sempurna..

ingin rasanya menciptakan suatu "karya"
seperti mimpi yang amat sulit digapai, namun tetap ingin meraihnya
ya, memang tak mudah, tapi nikmati saja prosesnya :')

tak punya bakat ? Jelas aku memang tak punya bakat untuk membuat "karya" itu, tapi siapa yang tahu kehendak Allah jika kita mau berusaha #keepHusnudzon
toh, Berlian yang indah juga harus dimulai dari Batu Bara bukan?
ya batu bara, pandangan pertama melihatnya pun sulit dipercaya bahwa ia adalah awal mula dari sebuah karya keindahan :)


-Perpus Pusat, Sore hari

Friday, April 6, 2012

Sebongkah Pertanyaan

April 06, 2012 0 Comments
Sebongkah Pertanyaan

Sudahkah engkau mengenal Islam?
Oh iya aku lupa, kau memang sudah terlahir dari orang tua muslim bukan? Sudahkah kau bersyukur dg keberuntunganmu itu? Terlahir sebagai seorang muslim, di saat yang lain, mereka yang diluar lingkaran kita, harus berusaha dahulu membuka hati mereka dan mendapatkan hidayah dari Sang Pencipta. Terkadang mereka pun tak menyadari, bahwa Allah sangat dekat, bahwa Hidayah Allah selalu ada untuk mereka yang mau membuka hatinya..

Dari Abu Hurairah Radhiallahu 'anhu diriwayatkan bahwa Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda:
"Tidaklah setiap anak yang lahir kecuali dilahirkan dalam keadaan fitrah. Kedua orang tuanya yang menjadikannya sebagai Yahudi, Nasrani atau Majusi.." (HR. Al-Bukhari dan Muslim)

Bukankah suatu yang indah dalam hati ini ketika mendengar seorang non muslim bersyahadat dan menyatakan diri sebagai mualaf? Haru senang rasanya, bertambah lagi saudara semuslim kita. Entah apa yang ia rasakan, apa yang ia temukan sehingga tergerak hatinya untuk menjadi seorang muslim. Yang pasti, itulah hidayah Allah, itulah kekuasaan Allah yang tak ada tandingannya..

 “Sesungguhnya kamu tidak akan dapat memberi petunjuk kepada orang yang kamu kasihi, tetapi Allah memberi petunjuk kepada orang yang dikehendaki-Nya, dan Allah lebih mengetahui orang-orang yang mau menerima petunjuk.” (QS Al Qasas : 56).

Aku pun tak bisa membayangkan, seandainya dahulu aku terlahir bukan dari keluarga muslim, jadi apakah aku ini? Apakah aku bisa dekat dengan Islam?  Bukan, bukan dekat yang seharusnya aku tanyakan terlebih dahulu, tetapi apakah aku akan mengenal Islam?


Aku muslim, ya aku memang muslim, Alhamdulillah. Tapi apakah aku memang benar-benar sudah mengenal Islam itu sendiri? Mengenal, dekat dan mencintai Islam? Bagaimana hubunganku –yang mengaku muslim ini- dengan Allah, Tuhan semesta alam?

Pertanyaan itupun terus mengalir, mengalir mengintrospeksi diri, terus mengalir mencari jawabannya…


6 April 2012

Wednesday, April 4, 2012

April 04, 2012 0 Comments
Gelap..
gelap semendung diluar sana
diiringi tetes demi tetes air yang jatuh ke dasar bumi
membasahi seluruh lapisan bumi yang dijajaki
juga tak lupa menghapus setiap jejak langkah yang dilewati


-Perpus Pusat lantai 2, Menjelang Sore

Tuesday, April 3, 2012

April 03, 2012 0 Comments
Ada banyak wajah disini, ada banyak karakter disini. Banyak menyimpan cerita di setiap jejak mereka, entah akan membawa ke arah mana, mungkinkah ke Danau UI ataupun Masjid UI atau bahkan tidak keduanya

Di center perpus pusat lantai 1, siang hari

Tuesday, March 27, 2012

March 27, 2012 0 Comments

bukan berpisah, juga bukan dipisahkan, tapi fokus di ladang masing-masing tanpa memutus tali ukhuwah :')

-27 Maret 2012, selasar, pagi hari-

Monday, March 26, 2012

di kelas Statistika

March 26, 2012 0 Comments
kebisingan itu kembali terdengar..
hari ini, anak ft'11 (kapan-kapan ya ngebahas ini kelas :)) jadwalnya kelas di Cikini.
seperti biasa "si statistika" punya tempat istimewa, disaat yg lain kelasnya di Depok, dia beda sendiri kelasnya di Cikini, tepat di gedung (lupa namanya) deket stasiun cikini.
ini minggu kedua kami dapat mata pelajaran SPSS dan pastinya harus menggotong si lappi tercinta untuk praktek disana
ujung ketemu ujung, ternyata ya kebanyakan lappi anak ft bocor baterainya dan pastinya butuh yg namanya chargeran. smua sibuk kesana kemari menyelamatkan laptopnya masing-masing dr bencana baterai sekarat menuju habis. Ada yang dr kost.an niat bawa stop kontak barislah, ada yang dari awal ngincer tempat depan supaya bisa dapet stopkontak UI, dan dengan santainya seorang gadis duduk stay cool di hadapan laptopnya (re : sherly) :D sorry aja nih, laptop tercinta saya ga ada tuh yang namanya sekarat-sekarat baterai, Alhamdulillah banget bisa tenang bin stay cool dikala keributan "stopkontak" di kelas.


dari jauh
lebih dekaat




bisa dibayangkan gimana bahayanya aliran di stopkontak ini.. cuma bisa geleng-geleng pas ngeliat :Dv

Thursday, March 8, 2012

ia adalah wanita :')

March 08, 2012 0 Comments
Bukan dari tulang ubun ia dicipta
Sebab berbahaya membiarkannya dalam sanjung dan puja

Tak juga dr tulang kaki
karena nista menjadikannya diinjak dan diperbudak

Tetapi dari rusuk kiri..
Dekat ke hati untuk dicintai
Dekat ke tangan untuk dilindungi


-Agar Bidadari Cemburu Padamu, Salim A. Fillah-

*dalam bukunya, Ust Salim mengatakan bahwa syair diatas yang ia bawakankan dalam bukunya begitu indah. Saking indahnya, beliau lupa siapa yang menuliskan syair tsb. semoga penulis awal syair tsb, ridha ketika syair itu menggenapkan kesempurnaan rasa bagi buku ABCP* <-- amiin :))

Monday, February 20, 2012

tahukah Kamu ?

February 20, 2012 0 Comments
Tahukah Kamu, bahwa orang pertama yg tinggal di tanah suci adalah wanita, yaitu ibunda Hajar??

Dan apakah Kamu juga tau, bahwa org
pertama yg beriman atas kerasulan Muhammad SAW adalah wanita, yaitu ibunda Khadijah??

Dan apakah kamu juga tau, bahwa
darah pertama yg tumpah (syahid) fii sabilillah adalah darah wanita, yaitu Sumayyah binti Khayyath?

Dan apakah kamu juga tau, bahwa Allah SWT menurunkan salah satu surat di dalam Quran dgn nama
An-Nisaa' (yg berarti Wanita), dan merupakan surat terpanjang ketiga di dalam Quran?

Akhwat fillaah... Wanita itu sungguh mulia kedudukannya dalam Islam ^^b